Aku

Kalau aku mau

Aku bisa jadi kamu, dia ataupun mereka.

Tapi siapa yang jadi aku???

Kamu…

Kalau kamu mau kamu bisa jadi aku, dia ataupun mereka.

Tapi siapa yang akan jadi kamu???

Dia…

Kalau dia mau .

Dia bisa jadi siapapun.

Entah jadi aku, kamu, atau mereka.

Tapi siapa yang akan jadi dia.

Mereka..

Kalau mereka mau bisa jadi aku, dia ataupun kamu.

Tapi siapa yang jadi mereka???

Dunia mengerikan.

Penuh topeng kepalsuan.

Biarkan aku dengan topengku begitu juga kamu, dia , ataupun mereka.

Mari kita bersandiwara.

Bersandiwaralah dengan cantik .

Menangkanlah “The Best person from god”.

Tuhan tahu mana topeng palsu dan bukan…

Dan tetaplah bersandiwara…

Hingga Tuhan memanggil mu

 

Rofika Ayu_

Kamu Bisa Baca Artikel Lainnya

Kamu Bisa Baca Artikel Lainnya

Leave a Comment