Identitas Film
Judul Film : 5 cm
Penulis Naskah : Donny Dhirgantoro, Sunil Soraya, Hilman Mutasi
Sutradara : Rizal Mantovani
Durasi Film : 125 Menit
Kategori Film : Drama
Tahun Produksi : 2012
Perusahaan Produksi : Soraya Intercine Films
Bahasa : Indonesia
PEMERAN
Herjunot Ali
Fedi Nuril
Denny Sumargo
Raline Shah
Igor Saykoji
Pevita Pearce
Film ini bercerita tentang persahabatan 4 laki-laki dan 1 perempuan, yaitu Arial (Denny Sumargo), Genta (Fedi Nuril), Ian (Igor Saykoji), Zafran (Herjunot Ali), dan Riani (Raline Shah). Mereka telah bersahabat selama hampir 10 tahun dan tidak pernah melewatkan sekalipun akhir pekan tanpa bersama. Suatu malam mereka bertemu di rumah Arial, Arial mengatakan bahwa hari-hari yang mereka habiskan bersama itu membosankan dan terasa datar. Lalu tiba-tiba Genta mendapat ide yang membuat mereka kebingungan. Genta menyarankan agar mereka tidak melakukan komunikasi dengan cara apa pun selama tiga bulan. Setelah 3 bulan, Genta memberi tahu teman-temannya di mana mereka akan bertemu.
Selama tiga bulan mereka tidak bertemu dan tidak berkomunikasi satu sama lain, banyak hal yang telah mereka lakukan selama 3 bulan tersebut. Ian sibuk menyelesaikan skripsinya agar bisa melanjutkan pendidikan S2 di Manchester. Sementara itu Genta sibuk dengan pekerjaan event organizer-nya. Lalu Zafran sibuk dengan kegemaran puisinya, Arial sibuk dengan aktivitas fitness-nya hingga pada suatu hari ia bertemu dengan seorang wanita bernama Nindi, dan Riani sibuk bekerja sebagai karyawan swasta.
Tiga bulan telah berlalu, Genta menghubungi sahabat-sahabatnya dan mengatakan bahwa selama seminggu mereka harus melakukan olahraga untuk mempersiapkan diri. Genta juga memberi tahu bahwa mereka akan bertemu pada 15 Agustus nanti di stasiun Pasar Senen. Rasa penasaran mereka akhirnya terjawab, mereka akan mendaki puncak tertinggi di Pulau Jawa yaitu Mahameru. Tidak hanya berlima saja, Arial mengajak adiknya yang bernama Dinda untuk ikut dalam perjalanan.
Saat mereka berenam sampai di kaki Mahameru, mereka berhenti sejenak untuk istirahat kemudian melanjutkan perjalanan kembali ke puncak. Suhu di tempat ini sangat dingin, jika tidak banyak bergerak maka tubuh akan kaku. Pada saat melanjutkan perjalanan Arial tidak kuat menahan rasa dingin itu, namun dengan dorongan semangat dari adik dan keempat sahabatnya, ia bersemangat kembali untuk melanjutkan perjalanan.
Saat kembali mendaki, sebuah batu jatuh dari atas menghantam Dinda dan Ian. Sehingga mereka mengalami luka akibat dari runtuhan batu tersebut. Ian tidak sadarkan diri sehingga mereka mengira Ian telah tiada, sehingga membuat Zafran berteriak memanggil nama Ian dan tanpa disangka Ian kemudian sadar kembali. Dengan segala rintangan yang mereka lewati mereka terus mendaki dengan penuh semangat hingga akhirnya mencapai puncak tertinggi di Pulau Jawa, Mahameru. Setelah mencapai Puncak Mahameru, mereka mengibarkan bendera merah putih dan menyaksikan matahari terbit tepat pada tanggal 17 Agustus dengan perasaan haru. Saat malam tiba, perasaan antara Genta, Rian, Zafran dan Dinda terbuka. Ternyata selama ini Riani menyukai Zafran dan Zafran baru mengetahuinya sedangkan Dinda menyukai Genta.
Bertahun-tahun berlalu, janji mereka untuk tetap berkumpul bersama meski sudah menikah tetap dipertahankan. Sebagai pasangan suami istri, masing-masing mereka membawa pasangan dan anaknya untuk bermain bersama. Sementara Genta pada akhirnya bisa membalas perasaan lama Dinda padanya dan akhirnya mereka bersama.
Film 5 cm ini merupakan sebuah film yang memiliki alur yang tidak bertele-tele selain itu juga disertai akting para pemain yang sangat bagus. Film ini disajikan dengan berbagai genre seperti persahabatan, cinta, petualangan dan nasionalisme. Film ini memiliki kelebihan agar kita sebagai generasi muda untuk meningkatkan rasa nasionalisme Indonesia dan selain itu juga mengajarkan kita tentang hubungan antarsesama manusia seperti kepedulian, tolong menolong dan kekeluargaan.
_Aisyah Yulita